TABANAN – GERAK BS (Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas) Bali membagikan ratusan paket sembako yang terdiri dari Beras, Gula Pasir, Minyak Goreng, Kopi, Teh, Sarden dan Mie Instan di Desa Samsam, Kerambitan Tabanan Bali.
Bantuan diberikan sebagai wujud gotong royong GERAK BS Bali guna mengurangi dampak sosial akibat dari Pandemi Covid-19.
Ketua GERAK BS Bali Hamid Hadun menyampaikan bahwa total ada 6 Banjar di Desa Samsam yang tersentuh bantuan sembako dari GERAK BS Bali. Pihaknya berharap paket sembako dapat menyisir masyarakat yang belum mendapatkan bantuan.
“Kita berusaha memperluas jangkauan penerima bantuan ke berbagai kelompok masyarakat yang tak tersentuh bantuan sosial dari pemerintah pusat maupun daerah. Bantuan ini sekaligus menjadi pesan bahwa mereka tak sendirian. Kami Gerak BS Bali selalu ada ditengah-tengah masyarakat,” ujar Hamid saat memberikan paket sembako di Desa Samsam, Tabanan, Sabtu (13/6/2020).
Hamid menambahkan bahwa kegiatan penyaluran bantuan sembako GERAK BS Bali dilakukan bertahap di seluruh Bali dengan memperhatikan kebutuhan dan situasi yang berkembang.
“Kita sesuaikan dengan kebutuhan dan keadaan di lapangan” ungkap Hamid.
Sebagai informasi, saat penyerahan bantuan turut hadir kepala desa Samsam Dewa Made Sukma Media, Wakil Bidang Sosial Kemasyarakatan Gerak BS Pusat Goerge Alexander, dan Politisi senior Partai Golkar Bali I Gusti Putu Widjaja.